Halaman

Selasa, 07 Juni 2011

Tips : Sukses Membuat Donat


Siapa sih yang gak tau donat?  
Donat adalah salah satu resep makanan kesukaan keluarga saya lho! 
Panganan yang terbuat dari adonan tepung terigu, gula, telur, mentega 
atau bisa juga menggunakan kentang sebagai bahan dasarnya ini memang 
pilihan tepat untuk menikmati waktu santai bersama keluarga. 
Tapi, kadang membuat donat yang bentuknya sempurna seperti cincin 
dan bertekstur lembut membuat proses pembuatan donat susah-susah gampang.
Untuk itu saya mau berbagi tips nih agar para penyuka masak lainnya bisa 
membuat donat yang bentuknya bagus dan rasanya enak!
• Untuk donat berbahan dasar kentang, haluskan kentang sampai benar-benar halus. 
Jika perlu gunakan blender untuk menghaluskannya agar tidak ada gumpalan.
• Setelah kentang halus, dinginkan adonan kentang sebelum diolah. 
Hal ini agar ragi yang digunakan untuk mengembangkan adonan donat dapat 
bekerja dengan sempurna.
• Jika membuat adonan donat dengan tepung terigu, pilih terigu dengan protein 
sedang agar tekstur donat lembut.
• Buat adonan hingga kalis elastis hingga mudah dibentuk dan pastikan 
permukaan adonan telah halus licin sehingga dapat mengembang sempurna saat digoreng.
• Setelah adonan kalis dan elastis, istirahatkan adonan selama kurang lebih 
20-30 menit. Tutup dengan plastik supaya permukaan tidak kering.
• Jika mengalami kesulitan dalam mencetak donat, bisa menggunakan cetakan 
khusus donat atau dengan cara membulatkan adonan, lalu dipipihkan 
(jangan terlalu tipis), kemudian tusuk bagian tengahnya dengan sumpit atau 
tusukan sate, lalu saat menggoreng putar perlahan pada lubang yang telah 
dibuat agar membentuk bulat sempurna.
• Untuk mendapatkan kematangan sempurna pada donat, pastikan minyak 
yang digunakan cukup panas dan cukup banyak untuk merendam semua 
permukaan donat.
• Setelah matang, tiriskan donat terlebih dahulu dan biarkan dingin sebelum 
memberikan toping.

Mau resep lagi?  klik di sini yaa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar